Entri Populer

Rabu, 06 Maret 2013

JANJI TUHAN ADALAH JANJI YANG MURNI



Janji Allah Adalah Janji Yang Murni
Mazmur 12:1-9

Seperti apakah janji Tuhan dalam hidup kita?
Pengajaran:
Ketika Pemilu sedang berlangsung, banyak calon-calon, baik itu dari tingkat presiden sampai kepala desa, menyampaikan program-progamnya dalam kampanye yang dilakukan. Sering kali mereka menyatakan berbagai janji-janji, yang terkadang terkesan “muluk-muluk”. Sayangnya, ketika terpilih menduduki jabatannya, banyak dari mereka yang tidak menepati janjinya. Ketika kampanye bilang akan memberantas korupsi, tetapi akhirnya malah terlibat korupsi, dll. Bagi para pejabat seperti itu, seringkali rakyat mengumandangkan potongan syair dari sebuah lagu lama yang berbunyi, “Janji janji . . . tinggal janji . . . “
Banyak orang menjadi kecewa setelah mendengarkan janji-janji dari juru kampanya, kqarena janji tersebut ternyata janji palsu. Menurut saya, di dunia ini, hanya janji Tuhan yang 100% pasti digenapi. Kita memiliki Allah yang tidak pernah berdusta! Tetapi mengapa masih ada banyak orang Kristen yang belum mengalami janji Tuhan?
Penyebabnya ada dua hal. Pertama, ada orang yang merasa Tuhan pernah berjanji padanya, padahal tidak. Meraka hanya berharap akan sebuah keinginan pribadi yang dianggap sebagai janji Tuhan. Akibatnya, tentu janji itu tidak terpenuhi, akhirnya kecewa, mengganggap Tuhan tidak adil dan meninggalkan-Nya.
Kedua, ada juga orang yang yakin akan janji Tuhan, tetapi tidak sabar menunggu waktu-Nya untuk menggenapi janji itu, atau tidak mau bayar harga dan tidak mau memenuhi persyaratan untuk penggenapan janji itu, sesuai firman-Nya. Akhirnya menjadi marah dan meninggalkan tuhan.
Sahabat, Kasih Tuhan memang tidak bersyarat. Tetapi penggenapan janji Tuhan, bersyarat. Adakah janji Tuhan yang belum digenapi dalam hidup Anda? Adakah syarat-syarat yang belum Anda lakukan? Sudahkah Anda membayar harganya, untuk penggenapan janji itu? Lakukanlah syaratnya dan bayarlah harganya, maka janji Tuhan pasti digenapi dalam hidup kita! Mintalah Roh kudus menghidupkan friman Tuhan sesuai janji-janji-Nya daalam Alkitab. Pegang janji-Nya dan nantikan peggenapannya!
Renungan:
Selalu berikan waktu terbaik untuki merenungkan firman-Nya. Temukan janji-janji Tuhan didalamnya. Bayangkanlah bahwa Anda menjadi pribadi yang mau memenuhi setiap syarat penggenapan janji itu dan bersedia bayar harga. Lihatlah janji itu digenapi dalam kehidupan anda.
Aplikasi:
Bagikan berkat renungan ini kepada meeka yang membutuhkan.
Ayat Hafalan:
Mazmur 12:7 “Janji TUHAN adalah janji yang murni, bagaikan perak yang teruji, tujuh kali dimurnikan dalam dapur peleburan di tanah.”

Janji Tuhan, pasti sesuai kehendak-Nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar